Pada tanggal 12 s/d 15 September 2019, bertempat di Grand City Convention & Expo Surabaya, bidang Penanaman Modal Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Pasuruan mengikuti even East Java Investival 2019.
East Java Investival (EJI) 2019 dibuka oleh Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak dan diikuti oleh 600 instansi atau lembaga seperti Kabupaten/Kota Se-Jawa Timur, BUMN/BUMD, Fintech, Lembaga Keuangan, Otomotif, Kuliner, UKM baik dari dalam maupun luar negeri.
EJI 2019 dilaksanakan dengan tujuan menarik minat investor sekaligus sebagai upaya mendongkrak investasi di Provinsi Jawa Timur. Selain itu juga dilaksanakan penandatanganan kontrak realisasi investasi dari para investor yang berinvestasi di Provinsi Jawa Timur.
Istilah investival merupakan gabungan dari investasi dan festival. Jadi dalam menarik investasi harus dibuat dengan cara yang menyenangkan. Selain itu EJI 2019 juga menjadi ajang edukasi bagi kaum milenial khususnya yang akan memulai usaha skala kecil seperti start up dan franchise. Jadi dengan modal yang tidak terlalu besar, kaum milenial sudah bisa membuka usaha sendiri.