Select Page

Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Abdullah Azwar Anas mengapresiasi Mall Pelayanan Publik (MPP) Kota Pasuruan.

“Kota Pasuruan sendiri memiliki posisi strategis secara ekonomi, karena wilayahnya berada pada jalur utama transportasi dan perdagangan yang menghubungkan daerah Surabaya dan Bali. Oleh karena itu MPP Kota Pasuruan diharapkan akan menjadi role model bagi pengembangan MPP di tengah kota. Acungan jempol pun diberikan bagi Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf yang mampu mendorong para OPD untuk bersinergi dalam penyederhanaan proses dan prosedur serta integrasi sistem layanan melalui MPP” Ujar Anas.

Hal ini menandakan bahwa sarana dan gedung yang ada di MPP tidak harus baru, namun yang paling utama adalah sistem yang terintegrasi. “Ini menunjukkan bahwa fasilitas itu nomor dua, yang penting sistem, yang penting fungsi, yang terpenting dampak positifnya ke masyarakat. Itu luar biasa,” imbuhnya.

MPP yang berlokasi di Jalan Wachid Hasyim, Kebonsari, Kec. Panggungrejo, Kota Pasuruan tersebut pun dipandang strategis dan mudah diakses oleh masyarakat karena terletak di pusat kota. Terlebih letaknya yang dekat dengan tempat ibadah. “Jadi orang bisa ke masjid. Berkasnya ditinggalin atau orangnya bisa mengurus sambil jalan-jalan olahraga di alun-alun,” tambah Anas.

Anas berharap MPP di Kota Pasuruan dapat mendorong daerah-daerah lain untuk membuat MPP dan dapat menjadi ikon baru di Kota Pasuruan.

#pemkotpasuruan
#dpmptspkotapasuruan